Mengganti logo adalah hal utama yang kita lakukan. Jelas hal ini berguna sebagai identitas perusahaan. Karena logo merupakan perwakilan sebuah perusahaan yang didalamnya terlihat filosofi dan misi dari perusahaan tersebut.
Disini kita akan mengganti logo default liferay
menjadi
Berikut step by step nya :
- Login ke liferay portal. Disini saya menggunakan user ayundabuwana@gmail.com. Cara pembuatan user bisa lihat di blog saya sebelumnya.
- Klik username (dalam hal ini Ayunda Buwana) yang terletak di pojok kanan atas, lalu pilih My Profile.
- Setelah ada di halaman utama, klik menu Admin yang terletak di sebelah kiri username. Kemudian pilih Site Administration.
- Klik link Logo.
- Pilih file logo yang akan di upload.
- Jangan lupa klik tombol save.
- Klik tombol back yang ada di pojok kiri atas.
Have a good day.
No comments:
Post a Comment