Saturday, March 14, 2015

Tutorial Go Programming Part 1

Sebelum kita memulai code di go, kita akan membahas apa itu go programming atau golang.
Golang (google language) adalah bahasa pemrograman yang diperkenalkan oleh Google pada tahun 2009. Golang bersifat :

  1. Open Source
  2. Aman dalam pengertian type-safe dan memory-safe.
  3. Cepat dalam kompilasi
  4. Hasil kompilasinya adalah binary
Dalam tutorial ini kita akan membahas :
  • Installation
  • Workspace and Environment
  • My First Program
  • Run the program

Ayo, saatnya kita memulai dengan :

Installation
  • Untuk installation kita bisa download di sini.

  • Langkah-langkahnya cukup jelas. Tinggal kita ikuti saja.

Workspace and Environtment
Workspace adalah tempat kita menempatkan source code kita. Di golang folder-foldernya harus sesuai dengan ketentuan. Berikut struktur foldernya :
bin/
        # binary file
pkg/
        # library file
src/
        # source code file

Setelah struktur folder diatas yang harus kita siapkan adalah setting environment, yaitu :

  • GOPATH, contoh : export GOPATH=/Users/yukibuwana/Go

Untuk setting environment lebih baik kita simpan di file .profile atau .bash_profile untuk sistem operasi linux.

My First Program
Tanpa berlama-lama lagi mari kita buat program pertama kita. Lakukan langkah-langkah berikut :
$ mkdir -pv $GOPATH/src/yukibuwana.com/demo/hello
Lalu buat file hello.go di dalam folder hello. Lalu tulis code berikut ini :
package main

import "fmt"

func main() {
 fmt.Printf("Hello, world.\n")
}
Jangan lupa simpan file tersebut.

Run the program
Sekarang saat-saat yang kita tunggu, yaitu menjalankan program pertama yang kita buat.
Untuk itu lakukan langkah-langkah berikut :
$ cd $GOPATH/src/yukibuwana.com/demo/hello
$ go install
Langkah diatas untuk meng-kompile program menjadi binary file. Untuk menjalankan programnya adalah
$ $GOPATH/bin/hello
Hello, world.
Untuk tutorial ini baru program "Hello, world." sederhana. Nantikan tutorial golang berikutnya dengan variasi golang lainnya.



Thanks

Referensi: http://golang.org/doc/install

No comments:

Post a Comment