Wednesday, June 15, 2016

Tutorial Configurasi CodeIgniter

CodeIgniter adalah sebuah framework PHP yang menggunakan metode MVC (Model, View, Controller). Dengan menggunakan CodeIgniter kita tidak perlu repot membuat suatu aplikasi web dari awal, dan terlihat lebih rapi dari segi codingnya. Untuk dapat menggunakan CodeIgniter maka kita perlu menginstal XAMPP, yang mana dapat di download pada link berikut ini : 


https://www.apachefriends.org/download.html



Kemudian lakukan penginstalan sesuai dengan petunjuk yang ada. Sambil menunggu proses instalasi, kita dapat mendownload framework CodeIgniter pada link :


https://www.codeigniter.com/download


Untuk mempermudah penjelasan, setelah di download dan di extract taruh folder CodeIgniter dalam folder htdocs yang ada di folder xampp yang telah terinstal tadi.



Sekarang kita akan mengubah config dari CodeIgniter sesuai  dengan project yang akan kita buat. 



Di dalam folder config ini terdapat berbagai configurasi yang nanti nya di sesuaikan dengan project yang akan di buat, seperti

  1.  Config.php

        Di dalam file ini kita dapat mengatur home url web. 
    $config['base_url'] = 'localhost/index.php/Coba_CodeIgniter.php/';
  2.  Database.php

        Di sini kita dapat men-setting nama database kita beserta ke-aktifan dari database tersebut.


  3.  Autoload.php

       Autoload ini berfungsi untuk menjalankan libraries yang akan di gunakan, seperti load untuk database, session, template, tabel dsb.
     
  1.  $autoload['libraries'] = array('database','session','table','template');  
    
    
  2.  Routes.php
       Routes menunjukan default controller yang di jalankan ketika pertama kali aplikasi di akses.

     $route['default_controller'] = 'welcome';  
    
                      

Selanjutnya kita tinggal melakukan coding di controller model dan view, untuk menjalankan aplikasi url nya adalah yang telah di atur di config. Sampai di sini kita sudah berhasil mengatur configurasi CodeIgniter. Semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment