Sunday, December 16, 2018

Berkenalan dengan Fabric dan fastlane

What is Fabric?


Fabric adalah sebuah platform yang menyatukan 4 fitur penting yang sangat membantu developer dan bisnis. Keempat fitur ini adalah :
  1. Crashlytics, digunakan untuk mendapatkan report jika ada crash dan potensi crash di dalam aplikasi. Report ini cukup detail hingga menunjukkan line of code dimana crash itu terjadi.
  2. Answers, digunakan untuk melakukan tracking terhadap aktivitas user, dengan hal ini maka tim analis bisa melakukan analisis lebih detail untuk menunjang bisnis.
  3. AdMob, digunakan untuk monetize app melalui ads.
  4. Fastlane, digunakan untuk distribusi aplikasi secara otomatis, baik itu ke tim internal, ke tester, atau untuk mem-publish aplikasi itu.

Nah, kali ini kita akan membahas instalasi Fastlane dulu.
Fastlane adalah tools untuk melakukan distribusi aplikasi (.apk/.ipa) ke beberapa server yang ada, misalnya ke Beta(by crashlytics), HockeyApp, Google Play, atau Testflight.

1. Langkah pertama adalah dengan download dan install fastlane.
2. Jika sudah, jangan lupa untuk menambahkan command fastlane ke PATH sehingga kita bisa menjalankan command fastlane dari mana saja. Penambahan ini bisa dilakukan dengan mengetikkan command di terminal :

export PATH="$HOME/.fastlane/bin:$PATH"


3. Buka Terminal, lalu arahkan ke folder yang berisi project
4. Jalankan command fastlane init. Dengan otomatis akan dibuat sebuah folder fastlane. Kali ini cukup perhatikan file Fastfile. File inilah yang akan dieksekusi jika kita ingin melakukan distribusi aplikasi.
5. Setelah itu, silakan buat account Fabric, lalu login.
6. Kemudian ikuti panduan di halaman https://fabric.io/kits/fastlane
Dengan mengikuti panduan tersebut, kita dimudahkan untuk mendapatkan fastfile sederhana, terutama untuk distribusi melalui Beta. Kita akan diberikan API_KEY dan build_secret secara otomatis.



7. Copy fastfile tersebut (di bagian kanan layar), lalu paste ke fastfile di dalam project.
8. Jika sudah, maka cukup jalankan command fastlane beta untuk mencoba melakukan distribusi aplikasi melalui Beta by Crashlytics.

Sekian perkenalan untuk Fabric dan fastlane, jika ada pertanyaan dan saran silakan comment atau kirim pertanyaannya ke email.

Keep sharing, keep learning

No comments:

Post a Comment