Sunday, September 9, 2018

Fungsi Mediator BPEL

Hai guys

Pada kesempatan kali ini , saya akan sharing mengenai fungsi Mediator pada Bpel.

Apa sih mediator pada bpel itu ??
Mediator merupakan salah satu fitur komponen dari Oracle SOA Suite . Adapun fungsinya sebagai routing dari setiap service yang akan kita buat, serta lebih mudah dalam memanage beberapa operation atau method dalam file wsdl yang telah dibuat .

Ok langsung saja saya contohkan .

Langkah Pertama
Click File –> new –> project –> SOA Project




Selanjutnya kita buat xml schema untuk Service yang kita buat

Kemudian kita buat File WSDL caranya :

  1. klik kanan di folder WSDL setelah itu pilih new
  2. Lalu pilih WSDL Document
  3. Buat nama WSDL yang akan dibuat

Setelah itu kita buat proses input output dari services yang akan kita buat
Selanjutnya kembali ke composite
  1. klik kanan di composite pada bagian exposed service
  2. Pilih insert lalu pilih untuk yang SOAP
  3. Kemudian akan muncul tab untuk create SOAP Service
Kemudian pilih tab untuk find wsdl yang telah kita buat tadi.
Lalu pilih ok
Kemudian dibagian Component, Klik kanan dibagian component, Pilih insert Lalu pilih mediator
akan muncul tab mediator lalu beri nama,  pilih ok

Lalu akan muncul  component mediator.
Setelah itu create bpel proses terkait service yang akan dibuat, misalnya service insert dan update
Kemudian drag line mediator ke bpel process service yang akan dibuat
Lalu akan muncul tab operations mediator 
Selanjutnya Masuk ke bpel proses yang telah kita buat
• Klik 2 kali pada tab receive
• Pilih operation
• Maka akan tampil list operation yang telah kita buat di file wsdl
• Tinggal kita pilih salah satu mana yang akan kita buat menjadi service
• Kemudian kita coba deploy jika sudah selesai membuat servicenya
Setelah kita deploy kita bisa bisa check di oracle EM service yang kita buat 
sebelum menggunakan mediator
setelah menggunakan mediator

Ok selesai teman2 , 
Jadi bisa dilihat dalam penggunaan mediator ini service kita bisa tertata jadi lebih rapih dan lebih mudah untuk dipahami, ketika proses deploy pun kita bisa cek di Oracle EM ketika service tidak menggunakan mediator pada tab test dia muncul 2 method atau operation dengan masing2 memiliki url yg berbeda, sedangkan dengan menggunakan mediator bisa dilihat dalam satu file WSDL dia bisa memiliki beberapa operation.
Sekian dari saya terima kasih.







No comments:

Post a Comment