Sunday, September 9, 2018

Testing dan Software

oke kali ini kita membahas teori. nah dari judulnya saja testing dan software, sudah terbayang bukan?
oke langsung saja.

disini saya akan menjelaskan tentang metodologi testing yaitu STEP,
apa si STEP itu ? STEP adalah Systematic Test and  Evaluation Process metodologi yang di kembangkan oleh Sofware Quality Engineering yang merupakan salah satu lembaga yang di sediakan oleh ANSI.
nah berikut ini tahapan dari siklus hidup software :

1. Inisialisasi Proyek
-Mengembangkan strategi tes secara garis besar.
-Menetapkan pendekatan dan usaha tes secara keseluruhan.

2. Kebutuhan
-Menetapkan kebutuhan testing.
-Menetapkan penanggung jawab testing.
-Mendisain prosedur tes dan tes berbasis kebutuhan, awal.
-Melakukan tes dan validasi kebutuhan.

3. Desain
-Menyiapkan rencana tes sistem dan spesifikasi disain, awal.
-Menyelesaikan rencana acceptance test dan spesifikasi disain.
-Menyelesaikan tes berdasarkan disain.
-Melakukan tes dan validasi disain.

4. Pengembangan
-Menyelesaikan rencana tes sistem.
-Menyelesaikan prosedur tes dan tes berbasis kode, final.
-Menyelesaikan disain modul atau unit tests.
-Melakukan tes program.
-Integrasi dan melakukan tes sub sistem.
-Melakukan system test.

5. Implementasi
-Melakukan acceptance test.
-Tes perubahan dan perbaikan.
-Evaluasi efektifitas testing.

jadi ada 5 tahapan testing. dalam penerapan testing memerlukan bantuan review merupakan alat bantu testing yang sangat bermanfaat untuk digunakan pada sepanjang siklus hidup.
ada pun beberapa jenis review antara lain adalah :
kebutuhan, spesifikasi, disain, coding, prosedural, dokumentasi, konversi, instalasi, implementasi, disain tes, prosedur tes dan rencana tes.

kenapa si kita memerlukan review dalam membangun sebuah software?
nah berikut adalah tujuan testing / pengujian software :



nah mungikin sedikit teori tambahan tentang testing ,

Kesimpulannya :
mengenal testing bisa membuat kinerja software engineer harus lebih efektif dan teliti lagi agar software yang di buat terjaga quaitasnya.


Sekian dari saya, Semoga sedikit teori pengenalan testing software bermanfaat,
^__^''

No comments:

Post a Comment