Friday, December 1, 2017

Automasi browser dengan Node, Casper the new Phantom

Hai Geeks, di series ke 3 dari Automasi browser dengan Node dan posting ke 5 ini, kita akan membahas mengenai salah satu headless browser yang sudah lama dikenal, PhantomJS. Uniknya, PhantomJS adalah buatan salah seorang developer Indonesia bernama Ariya Hidayat, dan PhantomJS ini sudah ada sejak tahun  2010

Sayangnya PhantomJS hanyalah sebuah browser, jadi untuk navigasi dan testingnya sulit. Untuk mempermudah maka bisa menggunakan CasperJS. Duet Casper dan Phantom yang saling melengkapi



Untuk menjalankan CasperJS, harus dengan mendownload PhantomJS terlebih dahulu di download PhantomJS. Lalu atur environtment variabel. Untuk macOS maka arahkan ke phantomJS, contohnya

export PHANTOMJS_EXECUTABLE=/User/phantomjs/bin/phantomjs phantomjs

Setelah ini lalu install casperJS secara global dengan

npm i casperjs -g

Demo pertama akan kita coba untuk list semua blog terbaru di blog nostratech

Berbeda dengan yang lain, cara menjalankan file ini dengan

casperjs list_blog.js

Lalu untuk demo kedua seperti biasa, cek instagram aditrioka muncul pertama, namun kali ini tidak menggunakan mocha, tapi casper itu sendiri

Untuk menjalankannya dengan

casperjs test casper-test.js

Kelebihan dan kekurangan casper-phantom yang terasa sebagai berikut
Pro:
  • Made by Indonesian
  • Sudah langsung support assert untuk testing
  • Pemrosesan cepat
Con:
  • Setting cukup membingungkan dengan banyaknya requirement
  • Dokumentasi Phantom dan version sangat membingungkan
  • Untuk penggemar mocha, beda feeling
  • Proses hanya bisa dipantau dengan command line
  • Kode panjang
Selamat mencoba casper-phantom. Creativity is the limit


Sumber

Phantom
Casper

No comments:

Post a Comment