Pada tulisan sebelumnya saya telah menjelaskan mengenai Higher Order Function dan Lambda expression. Pada tulisan ini, saya tidak akan menjelaskan kembali mengenai dua hal tersebut, dan jika ingin mengetahui lebih dalam bisa membuka link ini.
Belum lama ini, Google mengumumkan bahwa Android Studio kini dapat menggunakan Java 8. Java 8 memang sudah lama diluncurkan oleh Oracle, tetapi sampai awal tahun ini, Android masih stuck dengan Java versi lawas. Salah satu fitur Java 8 yang akan sangat berguna untuk digunakan dalam pengembangan Android adalah Lambda Expression dan Higher Order Function (yang selanjutnya akan disebut dengan HOF).
Sebelum Java 8 di-support oleh Android Studio, untuk dapat meng-implement interface yang hanya memiliki satu buah method seperti View.OnclickListener(), kita harus membuat kelas baru dan mengimplementasikan method yang ingin kita gunakan.
Terima kasih untuk team Android Studio, sekarang kita tidak harus menginisialisasikan kelas baru dan meng-implement method yang ingin kita gunakan. Kita bisa menggunakan lambda expression pada method setOnClickListener(). Pada contoh kali ini, setOnClickListener() berlaku sebagai HOF yang menerima Lambda Expression.
Dengan begini kita tidak perlu menuliskan inisialisasi kelas baru dan kode akan menjadi lebih pendek dan mudah untuk dibaca.
Happy Coding!
No comments:
Post a Comment